JDIH Biro Hukum Provinsi Jawa Tengah meraih Terbaik II Nasional dalam ajang Pertemuan Nasional Pengelola JDIH dan JDIHN Award Tahun 2021, Kamis (2/12).
Dituangkan dalam Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM Nomor M.HH-02.HN.03.05 Tahun 2021, selain JDIH Biro Hukum Jawa Tengah, beberapa Provinsi yang memperoleh Penghargaan untuk Pengelola JDIH Terbaik Tingkat Provinsi antara lain Provinsi Sulawesi Barat sebagai Terbaik V, Provinsi Bali sebagai Terbaik IV, Provinsi Jawa Timur sebagai Terbaik III dan Provinsi Jawa Barat sebagai Terbaik I.
Kategori Pengelola JDIH Terbaik Tingkat Sekretariat DPRD Provinsi diberikan kepada Sekretariat DPRD Provinsi Lampung sebagai Terbaik I dan Sekretariat DPRD Provinsi Jawa Tengah sebagai Terbaik II.
Untuk Kategori Pengelola JDIH Terbaik Tingkat Kabupaten diberikan kepada Kabupaten Banyuwangi sebagai Terbaik I diikuti oleh Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Batang, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Wonosobo, Kabupaten Sleman, Kabupaten Tuban, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Kendal dan Kabupaten Semarang.
Selamat kepada para pemenang, semoga dapat menjadi inspirasi untuk JDIH Kabupaten Kebumen agar menjadi lebih baik.