| Aplikasi JDIH Android telah tersedia di Playstore |                                                                                                                                                                | Daftar Informasi Pembentukan Produk Hukum, dapat dilihat pada menu E-pro |                                                                                                                                                                | Download JDIH Android di Playstore untuk Mendapatkan Update Produk Hukum Terbaru |                                                                                
Konten Berita

Pemberkasan Fisik Dokumen Usul Penetapan NI PPPK Guru Kabupaten Kebumen

image

Posted by Berita

Bagian Hukum

24 Maret 2022

540

Pemberkasan fisik Dokumen Usul Penetapan Nomor Induk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (NI PPPK) Kabupaten Kebumen telah berlangsung sejak tanggal 17 Maret 2022 dan dijadwalkan akan selesai pada tanggal 25 Maret 2022. Bertempat di Ruang CAT BKPSDM Kabupaten Kebumen, kegiatan diikuti oleh 1310 peserta yang telah lulus seleksi penerimaan PPPK Guru Tahap I dan 597 peserta yang telah lulus seleksi penerimaan PPPK Guru Tahap II.

Dokumen yang diverifikasi pada pemberkasan fisik tersebut merupakan dokumen yang telah diunggah oleh peserta secara online serta dokumen pendukung lainnya sebagaimana dipersyaratkan pada Petunjuk Teknis Pemberkasan Usul NI PPPK, antara lain: Surat Lamaran, Surat Pernyataan Komitmen, Surat Pernyataan Tidak Akan Pindah Tugas, Ijazah yang dimiliki, Surat Keterangan Sehat, Dokumen Administrasi Kependudukan serta dokumen pendukung lainnya.

 

Sumber: BPKSDM Kabupaten Kebumen